12 Kontestan Bersaing di Kontes Ambyar Indonesia, Farel Prayoga Cs Buka Kontes lewat Tembang Mendung Tanpo Udan

Icon CameraNurul Amanah
Rabu 10 Mei 2023 21:50 WIB
12 Kontestan Bersaing di Kontes Ambyar Indonesia, Farel Prayoga Cs Buka Kontes lewat Tembang Mendung Tanpo Udan
12 kontestan Ambyar Indonesia yang akan bersaing secara langsung di panggung live Kontes Ambyar Indonesia. (Foto: Instagram)

JAKARTA, celebrities.id - Setelah melalui persaingan ketat, juri memilih 12 kontestan Ambyar Indonesia yang akan bersaing secara langsung di panggung live Kontes Ambyar Indonesia. Peserta audisi Ambyar Indonesia telah terpilih untuk masuk ke babak kontes.

Tak langsung bertemu di hari yang sama, 6 kontestan dari grup A yang akan bertemu terlebih dahulu di  panggung Kontes Ambyar Indonesia, Rabu (10/5/2023).

Adapun grup A yang akan menyuguhkan penampilan terbaiknya adalah Ardi (Lampung), Maharani (Banyuwangi), Gilang (Karanganyar), Natalia (Lampung), Fara Dhila (Yogyakarta) dan Intania (Banyuwangi).

Sebelum peserta unjuk gigi, Kontes Ambyar Indonesia dibuka dengan penampilan oleh Bintang Ambyar Indonesia yang namanya sudah tak asing lagi, yakni Farel Prayoga, Tasya Rosmala, dan Dara Fu yang membawakan lagu Mendung Tanpo Udan dan Ayang. Penampilan mereka langsung membuat seisi studio bergoyang bersama. 

 

Follow Berita Celebrities di Google News

1
/
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Celebrities.id tidak terlibat dalam materi konten ini.