5 Fakta Unik Pempek Khas Indonesia, Makanan Berbahan Dasar Seafood Terbaik versi Taste Atlas

JAKARTA, celebrities.id – Fakta unik pempek sebagai makanan khas Indonesia menarik untuk diikuti, terutama usai dinobatkan sebagai makanan berbahan dasar seafood terenak di dunia menurut versi Taste Atlas.
Disadur dari situs resmi Taste Atlas, pempek menempati peringkat keempat hidangan makanan seafood atau makanan laut terbaik di dunia dengan nilai sebesar 4,7.
Untuk diketahui, pempek adalah hidangan makanan berbahan dasar ikan yang digiling dan dicampur dengan tepung. Dalam penyajiannya, pempek digoreng hingga kuning kecoklatan dan diberi kuah khas berwarna coklat tua.
Di tempat asalnya yakni Palembang, masyarakat disana telah terbiasa untuk menjajakan makanan tersebut menggunakan sepeda miliknya berkeliling kota untuk menjajakan makanan olahan ini. Seiring berjalannya waktu, pempek pun semakin dikenal dan sampai saat ini menjadi salah satu makanan tradisional Indonesia yang lezat.
Dalam kesempatan baru ini, Taste Atlas mengeluarkan daftar makanan seafood terenak di dunia. Dilansir dari berbagai sumber, Rabu (15/03/2023), berikut celebrities.id telah merangkum lima fakta unik mengenai pempek khas Indonesia yang perlu kamu ketahui.
Fakta Pempek Khas Indonesia
1. Dahulu Bahan Utamanya Bukan Ikan Tenggiri
Pempek yang umumnya dikenal sebagai hidangan makanan khas Palembang diketahui berbahan dasar ikan tenggiri. Namun, ternyata dahulu pempek menggunakan bahan dasar ikan belida sebagai bahan utamanya.
Ikan Belida merupakan salah satu jenis ikan yang hidup di perairan sungai yang berada di wilayah Sumatera, Kalimantan, Jawa dan juga Semenanjung Malaya. Namun dikarenakan populasi Ikan Belida sudah begitu langka, diganti dengan jenis ikan yang banyak ditemukan, seperti Ikan Tenggiri dan juga gabus.
2. Kuliner Asli Buatan Palembang
Pempek yang merupakan kuliner kebanggaan masyarakat Sumatera Selatan ini ternyata memang asli buatan masyarakat Palembang. Mulanya pempek dibuat oleh orang asli Palembang. Kemudian barulah dioper kepada orang Cina untuk dijual.
Seperti yang kita ketahui bersama, bangsa Cina memang pandai dalam hal menjual barang. Pempek sendiri mulai dijajakan pada tahun 1916, khususnya di kawasan keraton di Masjid Agung dan Masjid Lama Palembang.
3. Mempunyai Nama Awal Disebut Kelasan
Meskipun makanan satu ini dikenal dengan sebutan pempek, ternyata nama awalnya justru berbeda. Ya, pasalnya kuliner berbahan dasar ikan ini memiliki nama awal kelesan.
Follow Berita Celebrities di Google News