Arsy dan Arsya Hermanyah Bikin Iri Netizen, Pamer Foto Bareng Kim Soo Hyun


JAKARTA, celebrities.id - Arsy dan Arsya Hermanyah berkesempatan bertemu dengan aktor asal Korea Selatan, Kim Soo Hyun.
Hal itu terlihat dari unggahan Instagram @queenarsy yang memperlihatkan keduanya tengah berfoto bersama Kim Soo Hyun dengan pose gaya bebas dan saling berdekatan.
"Arsy Arsya n uncle @soohyun_k216," tulis akun Instagram @queenarsy dikutip Kamis, (18/5/2023).
Beredarnya foto Arsy dengan Arsya berfoto bersama aktor Kim Soo Hyun itu tentunya langsung mendapatkan banyak respons dari netizen yang iri kepada kedua buah hati Anang Hermanyah itu.
Sebab keduanya berkesempatan berfoto langsung bersama dengan aktor 38 tahun itu.
"Ebuseet udah sm Joongki skrg sm Soohyuun.. Sungguh aku iri," tulis @d_n**.
"Aduhh ngiiriiii ini bundaa... Bisa foto sama soohyun oppa," tulis @erf**.
"Lama"ngundang BTS nih," tulis @twe**.
Follow Berita Celebrities di Google News