Benarkah Laki-Laki Lebih Rentan Terkena Hipertensi ketimbang Wanita? Begini Penjelasan Dokter


JAKARTA, celebrities.id - Hipertensi menjadi salah satu penyakit yang bisa menyerang siapa saja, baik laki-laki maupun wanita. Namun, banyak beredar informasi yang menyebut laki-laki lebih rentan beresiko terkena hipertensi.
Past President InaSH (Indonesian Society of Hypertension), dr. Tunggul D. Situmorang, SpPD-KGH membenarkan bahwa laki-laki lebih rentan terkena penyakit hipertensi dibanding perempuan pada usia kurang dari 50 sampai 60 tahun.
Akan tetapi, bukan berarti perempuan tidak rentan loh terhadap hipertensi. Faktanya, dr. Tunggul D. Situmorang, SpPD-KGH mengatakan bahwa wanita juga akan beresiko terkena hipertensi apabila sudah menginjak usia pasca menopause.
"Pada usia kurang dari 50 sampai 60 maka prevalensi hipertensi lebih banyak dibandingkan dengan laki-laki tetapi perempuan memasuki masa menopause, maka dia prevalensinya semakin tinggi di atas 60 prevalensi pada wanita lebih tinggi dibandingkan dengan laki-laki," ujarnya di Jakarta, dikutip pada Jumat (19/5/2023).
Lebih lanjut, dr. Tunggul D. Situmorang, SpPD-KGH memaparkan hasil penelitian yang menyebut bahwa orang yang hidup di desa juga beresiko tinggi terkena hipertensi jika dibandingkan dengan orang yang hidup di kota besar.
"Ada anggapan bahwa hipertensi itu hanya ada di kota lebih banyak dibandingkan dengan di desa ternyata tidak juga ada penelitian di Jawa Barat di kota maupun di desa itu sama saja tergantung dari asupan garamnya," ujarnya.
Editor : Leonardus Selwyn Kangsaputra
Follow Berita Celebrities di Google News