Henry Cavill Dipecat Jadi Superman, Dwayne Johnson Terkejut

Icon CameraMaula Sulthoni
Rabu 15 Maret 2023 20:18 WIB
Henry Cavill Dipecat Jadi Superman, Dwayne Johnson Terkejut
Dwayne Johnson terkejut Henry Cavill dipecat Jadi Superman. (Foto: celebrities.id/iMDB)

JAKARTA, celebrities.id – Dwayne Johnson turut mengomentari isu pemecatan Henry Cavill dari DC Extended Universe. Isu ini pun hangat diperbincangkan.

"Yang bisa saya lakukan, dan yang bisa kami lakukan saat membuat 'Black Adam' adalah mengedepankan yang terbaik dan dengan orang-orang terbaik untuk film terbaik yang kami bisa," kata Dwayne, dikutip dari Variety pada Rabu (15/03/2023). 

Aktor yang juga akrab disapa 'The Rock' ini sebelumnya mengaku terkejut, padahal, Henry Cavill sebelumnya diketahui sudah pernah muncul pada post-credit film Black Adam yang dibintangi Dwayne Johnson. 

Keputusan pemecatan Henry sendiri mencuat usai James Gunn dipercaya menjadi co-CEO DC yang baru.

"Ini hampir seperti ketika kamu memiliki tim sepak bola profesional dan gelandang kamu memenangkan kejuaraan dan pelatih kepala kamu memenangkan kejuaraan," katanya.

"Dan kemudian pemilik baru masuk dan berkata, Ini bukan pelatih pilihanku, bukan gelandang pilihanku. Saya akan pergi dengan seseorang yang baru," tuturnya lagi.

Editor : Imantoko Kurniadi

Follow Berita Celebrities di Google News

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Celebrities.id tidak terlibat dalam materi konten ini.