Ikatan Cinta Selasa 18 Maret 2023: Reyna Terus Menangis di Rumah Nino, Ingin Pulang ke Pondok Pelita


JAKARTA, celebrities.id - Nino telah memenangkan gugatan hak asuh Reyna di pengadilan. Hal ini membuat dirinya bisa membawa pulang Reyna dari Pondok Pelita ke rumahnya. Hal tersebut ternyata membuat Reyna menangis.
Bahkan, tangisan Reyna tidak berhenti sampai dirinya berada di kamarnya di rumah Nino. Nino pun akhirnya meminta pengertian Reyna. Dia ingin sang putri mencintainya sebagai orangtua.
Namun, sulit untuk Reyna melakukan hal tersebut. Apalagi sampai membuat dirinya tinggal di rumah Nino.
"Aku mau pulang Om, anterin aku pulang Om. Aku enggak mau di sini, aku maunya sama Papa," kata Reyna dalam hati sambil terus menitihkan air mata, dikutip dari RCTI+, Sabtu (18/3/2023).
Untuk menghibur hati Reyna yang bersedih, Nino menjanjikan sang putri bisa bermain ke Pondok Pelita. Â
"Sayang, Reyna istirahat ya. Nanti, kalau semuanya sudah membaik, Reyna boleh kok main ke rumah Papa Al, ketemu sama yang lain," ucap Nino.
Lagi-lagi, hal itu tidak membuat Reyna berhenti menangis. Hingga akhirnya, Mama Karina berusaha menenangkan Nino agar tidak memaksa Reyna terus-menerus.
"No, tolong kamu jangan maksa Reyna ya no, tolong kasih dia waktu. Kasihan dia masih anak-anak, No. Dia butuh adaptasi," kata Mama Karina.
"Kita harus ngertiin dia, No. Ya, sudah. Biar dia istirahat. ya," ucap Mama Karina lagi.
Nino pun setuju dengan ucapan sang Mama. Dia membiarkan Reyna berstirahat dan mencoba mendekatkan diri kembali di esok hari.
Temukan jawabannya dengan menonton Ikatan Cinta yang tayang di RCTI dan RCTI Plus, pukul 20.45 WIB. Ikuti juga beragam info menarik hanya di celebrities.id.
Editor : Leonardus Selwyn Kangsaputra
Follow Berita Celebrities di Google News