iPhone SE 4 akan Hadir dengan Modem 5G, Catat Waktu Peluncurannya


JAKARTA, celebrities.id - Bocoran kabar iPhone SE 4 akan diluncurkan pada 2025 mendatang kembali mencuat ke publik. Tak hanya, kabar iPhone SE 4 yang dirancang khusus dengan mengusung modem 5G Apple pun ramai dibicarakan.
Informasi mengenai peluncuran series iPhone itu disampaikan oleh Analis Apple Jeff Pu beberapa hari yang lalu. Dia mengatakan bahwa  Modem 5G yang dibawa ke iPhone SE 4 merupakan hasil produksi dari mitra Apple, TSMC yang memproduksi chip.
Kabar peluncuran tersebut memang satu tahun lebih lama dibandingkan prediksi Analis Apple lainnya, Ming-Chi Kuo. Dia beberapa bulan yang lalu mengatakan produksi iPhone SE 4 akan dimulai pada semester pertama 2024.
Sebagaimana dilansir dari MacRumors, Jumat (14/4/2023), Kuo pun sempat menyebutkan beberapa spesifikasi ponsel SE generasi keempat tersebut. Tampilan layar OLED 6,1 inci dengan modem 5G yang dirancang khusus.
Modem itu akan diproduksi dengan fabrikasi 4nm buatan TSMC serta mendukung pita sub-6Ghz, yang berarti mmWave tidak akan tersedia untuk ponsel ini.Meski sedikit berbeda dengan Kuo, namun Pu yakin bahwa peluncuran iPhone SE 4 akan dilakukan pada tahun 2025.
Kabar mengenai peluncuran ponsel ini semakin kuat lantaran seri SE terakhir bisa hadir pada Maret 2022 kemarin. Ponsel tersebut ditenagai chip Qualcomm Snapdragon X57 khusus dengan pita sub-6Ghz 5G.
Perangkat ini hadir dengan layar 4,7 inci dan menjadi ponsel iPhone terakhir dengan tombol Home dan Touch ID. Untuk model terbaru seri SE berikutnya akan beralih ke Face ID serta mengusung tampilan ala-ala iPhone 14.
Ponsel ini juga disebut-sebut bakal menjadi pesaing Samsung untuk smartphone di kelas menengah. Meski harganya lebih terjangkau, Apple tidak mengabaikan spesifikasi yang dibawa. Ponsel iPhone SE 4 dikabarkan akan membawa RAM 6 GB dan prosesor Bionic A16.
Editor : Lisvi Padlilah
Follow Berita Celebrities di Google News