Kisah Inspiratif Granata Van Ridho, Anak Penjual Nasi Goreng Peraih Beasiswa di Kampus Bergengsi Luar Negeri

Icon CameraIndah Salsabillah
Kamis 09 Maret 2023 14:19 WIB
Kisah Inspiratif Granata Van Ridho, Anak Penjual Nasi Goreng Peraih Beasiswa di Kampus Bergengsi Luar Negeri
Kisah inspiratif Granata Van Ridho, anak penjual nasi goreng di Lampung dapat beasiswa dari kampus Australia dan Kanada. (Foto: celebrities.id/Kemenag Lampung)

JAKARTA, celebrities.idKisah inspiratif Granata Van Ridho belakangan viral di media sosial. Bagaimana tidak, Siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia (IC) Lampung Timur itu berhasil mendapatkan beasiswa luar negeri dari kampus-kampus bergengsi dunia. 

Adapun daftar universitas yang menerimanya yakni The University Of British Columbia Vancouver Canada dan The University Of UNSW Sydey Australia.

Granata berhasil meraih Beasiswa Indonesia Maju (BIM) Perpusnas 2023 jenjang S1 Luar Negeri (Bachelor Of Geology Science). Hal ini menunjukan prestasi dan kualitas diri bahwa pelajar madrasah mampu meraih beasiswa Luar Negeri.

Berikut celebrities.id telah merangkum kisah inspiratif Granata Van Ridho, anak penjual nasi goreng raih Beasiswa Luar Negeri yang dilansir dari laman resmi Kementerian Agama (Kemenag) Lampung pada Kamis (9/3/2023).

Kisah Inspiratif Granata Van Ridho

Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenag Lampung Puji Raharjo berharap mengaku bangga dengan prestasi salah satu anak asli daerahnya. Dia pun percaya bahwa pencapaian itu dapat menjadi inspirasi.

"Capaian yang luar biasa. Mudah-mudahan menginspirasi yang lainnya. Ini bukti Madrasah Mandiri Berprestasi," kata Kakanwil.

Kakanwil juga berharap pelajar madrasah lainnya dapat meraih prestasi di luar negeri.

"Ke depan semoga lebih banyak lagi siswa-siswi madrasah yang dapat menikmati pendidikan lanjut di luar negeri bersaing dengan siswa-siswi lainnya dari sekolah umum," tuturnya.

Dalam beasiswa ini, Granata akan mendapatkan kesempatan belajar di Australia selama tiga tahun. Dia akan mendalami ilmu bumi dan mendapatkan beasiswa secara keseluruhan sebesar 148.960 Dolar Australia atau sekira Rp1,511 miliar.

Dalam tahapan beasiswa ini, peserta harus juara nasional Kompetisi Sains Nasional (KSN). Dia kemudian diharuskan mengikuti pembekalan bahasa asing di Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) dan lulus tes TOEFL minimal 550 atau IELTS minimal band score 6. Selain itu, peserta juga harus lulus pengabdian mengajar bahasa Inggris di lembaga yang ditunjuk Kemendikbud.

Granata merupakan sosok siswa berprestasi dan aktif saat di madrasah. Saat di bangku SLTP alumni MTs N 1 Lampung Selatan ini aktif sebagai ketua OSIS. Sejak 2021, dirinya meraih mendali KSN yang digelar Kemendikbud pada bidang Mata Pelajaran Kebumian. Tahun 2022, anak penjual nasi goreng ini juga meraih mendali pada Olimpiade Sanis Nasional (OSN) tingkat nasional jenjang SMA/MA bidang Kebumian.

Itulah informasi mengenai kisah inspiratif Granata Van Ridho. Simak informasi selanjutnya hanya di celebrities.id.

Editor : Lisvi Padlilah

Follow Berita Celebrities di Google News

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Celebrities.id tidak terlibat dalam materi konten ini.