Lee Je Hoon Pamer Otot Tubuh di Taxi Driver Season 2 : Setiap Hari Harus Olahraga

Icon CameraSyifa Fauziah Ramadhani
Minggu 19 Maret 2023 19:54 WIB
 Lee Je Hoon Pamer Otot Tubuh di Taxi Driver Season 2 : Setiap Hari Harus Olahraga
Lee Je Hoon di Pullman Central Park Jakarta. (Foto: Ayu Utami/MNC)

JAKARTA, celebrities.id - Aktor tampan Lee Je Hoon bermain di serial Taxi Driver Season 2. Meski senang, Lee Je Hoon mengaku terbebani ketika kembali berperan sebagai karakter Kim Do Gi. Dirinya bahkan harus menjalani berbagai ritual wajib, salah satunya olahraga. 

“Karena season 1 sangat sukses jadi gimana saya bisa tampil lebih bagus lagi supaya bisa lebih memuaskan di season kedua. Sekarang mulai tayang dan feedbacknya sangat bagus,” ujar Le Jee Hoon dalam konferensi pers fan meeting bertajuk 'VACATION' Lee Je Hoon Fan Meet di Hotel Pullman Central Park Jakarta, Minggu (19/3/2023). 

Bahkan dia mendapat adegan topless saat olahraga. Tubuhnya pun menjadi sorotan.

“Kaget karena bagaimana caranya mengekspresikan adegan seperti ini dengan badan saya yang sekarang,” ucapnya.

Untuk membentuk tubuhnya, Lee berolahraga setiap hari. Tujuannya untuk mendapatkan tubuh yang macho dan kekar.

“Jadi setiap hari olahraga 2 jam,” katanya. 

Selain olahraga, Lee Je Hoon juga menjaga pola makan untuk mendapatkan tubuh yang ideal. Dirinya juga makan protein.

“Terus makan harus banyak protein, saya merasa scene buka baju itu terakhir karena susah bikinnya,” katanya.

Editor : Marieska Harya Virdhani

Follow Berita Celebrities di Google News

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Celebrities.id tidak terlibat dalam materi konten ini.