30 Makanan untuk Diet, Dijamin Turunkan Berat Badan


JAKARTA, celebrities.id - Banyak rekomendasi makanan untuk diet. Selain mengenyangkan, beberapa jenis makanan diet juga memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh.Â
Diet merupakan salah satu cara yang dilakukan untuk menurunkan berat badan. Diet tidak boleh dilakukan dengan sembarangan karena harus memperhatikan asupan gizi yang masuk ke dalam tubuh.Â
Untuk mencapai berat badan yang idealnya sebaiknya diimbangi dengan olahraga.
Dilansir dari berbagai sumber pada Jumat (19/5/2023), celebrities.id telah merangkum makanan untuk diet sebagai berikut.
Rekomendasi Makanan untuk Diet
1. Ikan
Ikan mengandung asam lemak omega 3 yang tinggi sehingga sehat untuk dikonsumsi. Kandungan ini juga membantu kamu yang sedang berusaha untuk menurunkan berat badan.
2. Brokoli

Brokoli memiliki kandungan nutrisi seperti glukosinolat yang sangat penting untuk proses detoksifikasi. Cara mengkonsumsinya dengan cara dikukus selama kurang lebih lima hingga sepuluh menit.
3. Bayam
Bayam memiliki kandungan lutein dan zeaxanthin, merupakan nutrisi yang membantu dalam menurunkan berat badan.Â
4. Alpukat

Alpukat sebagai buah yang memiliki kandungan serat yang baik untuk proses diet. Konsumsi 1/2 cangkir alpukat dapat memenuhi 20% serat harian.
5. Jamur
Jamur bisa kamu gunakan sebagai pengganti daging sapi. Jamur memiliki kandungan 400 kalori untuk setiap satu mangkoknya. Ini dapat membantu kamu dalam menurunkan berat badan.
6. Yogurt
Yogurt mengandung bakteri probiotik yang dapat memperbaiki pencernaan. Rajin mengkonsumsi yogurt dapat membantu kamu dalam menurunkan berat badan.
7. Telur

Jika kamu sedang diet, disarankan untuk mengkonsumsi hanya putih telurnya saja. Sebab putih telur tidak memiliki kandungan lemak yang aman untuk menurunkan berat badan.
8. Kedelai

Kedelai memiliki kandungan serat tinggi dibandingkan dengan sereal gandum. Kedelai juga menjadi sumber protein nabati yang lengkap sehingga baik untuk program diet.
Follow Berita Celebrities di Google News