Mobil Hybrid Tidak Dapat Subsidi, Begini Respons Toyota 

Icon CameraMuhamad Fadli Ramadan
Sabtu 11 Maret 2023 21:00 WIB
Mobil Hybrid Tidak Dapat Subsidi, Begini Respons Toyota 
Mobil hybrid tidak dapat subsidi. (Foto: celebrities.id/Freepik)

JAKARTA, celebrities.id - Subsidi kendaraan listrik tidak bakal mengalir ke mobil hybrid. Hal ini ditegaskan Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita. Pasalnya, yang menjadi fokus pemerintah adalah kendaraan listrik berbasis baterai (BEV).

“Jadi kami sudah banyak bicara dengan beberapa pihak dan mereka menunggu regulasi apa yang dianggap lebih kompetitif ketimbang masuk ke negara lain. Ini pentingnya, jadi kalau investasi masuk tujuannya tercipta pajak dan lapangan kerja,” kata Menperin Agus dalam kunjungan ke Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023 di JCC, Jumat (11/3/2023).

Berdasarkan pemikiran tersebut, Menperin Agus Gumiwang menegaskan mobil hybrid tidak akan mendapatkan subsidi. 

Menurutnya, itu tidak termasuk dalam ekosistem kendaraan listrik.

“Mobil hybrid tidak dapat, kenapa? Jadi kita ini sekarang adalah untuk membangun percepatan pembangunan EV di indonesia. Ini bukan ekosistem, karena kita ingin punya ekosistem. Ada baterai, nikel. Jadi itu yang mau kami dorong,” ujar Menperin.

Menanggapi hal tersebut, Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director PT Toyota Astra Motor (TAM), menegaskan hal tersebut tidak akan mengubah komitmen Toyota. 

Mereka akan tetap menawarkan berbagai pilihan jenis mobil ramah lingkungan.

“Seperti yang dijelaskan, Toyota tak hanya menyediakan BEV tapi juga menyediakan produk yang lebih bervariatif. Tujuannya apa? Indonesia ini kan sangat luas dan konsumen sangat bervariasi, jadi kami berkomitmen tidak bisa hanya satu produk yang memenuhi kebutuhan tersebut,” ucap Anton.

 

Follow Berita Celebrities di Google News

1
/
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Celebrities.id tidak terlibat dalam materi konten ini.