Rating Taxi Driver 2 Naik ke Level Tertinggi, Drakor Paling Banyak Ditonton

JAKARTA, celebrities.id- Drama Korea Taxi Driver 2 sedang naik daun. Berdasarkan webtoon populer dengan judul yang sama, Taxi Driver berkisah tentang layanan taksi misterius yang membalas dendam atas nama para korban yang tidak bisa mendapatkan keadilan melalui hukum.
Setelah sukses tayang di 2021, drama hit yang dibintangi oleh Lee Je Hoon kembali dengan season keduanya pada minggu lalu. Pada 24 Februari, Taxi Driver 2 mencapai rating tertinggi untuk episode ketiganya seperti dilansir dari Soompi, Sabtu (25/2/2023).
Menurut Nielsen Korea, siaran terbaru dari serial ini mencetak rating nasional rata-rata 13,2 persen. Alhasil drakor ini menjadi drama yang paling banyak ditonton.
Taxi Driver 2 juga merupakan program yang paling banyak ditonton dalam di antara demografi utama pemirsa berusia 20 hingga 49 tahun. Drama tersebut memperoleh peringkat rata-rata 5,4 di wilayah metropolitan Seoul.
Sementara itu, Kokdu: Season of Deity, yang tayang di slot waktu yang sama dengan Taxi Driver 2 memulai paruh kedua penayangannya. Drama itu naik ke rating nasional rata-rata 2,0 persen.
Editor : Marieska Harya Virdhani
Follow Berita Celebrities di Google News