Sabrina Chairunnisa Terapkan Hacks Maskara Pakai Lipgloss, Netizen: Wajib Coba Sih!


JAKARTA, celebrities.id - Sabrina Chairunnisa menerapkan hacks beauty melalui pemakaian maskara bersama lipgloss.Â
Dan hasilnya, membuat bulu mata istri Deddy Corbuzier tersebut semakin indah.
Bukan hanya itu saja, efek dari konsep tersebut membuat area mata lebih memberikan kesan makeup fresh look.Â
Jadi, jangan meragukan hacks beauty oleh model kelahiran Medan, Sumatera Utara tersebut.
"Bagus sih, cuman agak semriwing aja karena lupa pake lipglossnya malah yang ada cooling sensation," ucap Sabrina, dikutip dari akun Instagram @sabrinachairunnisa_, Minggu (15/1/2023).
Melihat hal tersebut, banyak netizen yang merespons postif dari hack beauty milik Sabrina.
"Wajib coba sih," tulis @pri*** di kolom komentar.
"Semua alat ada, tinggal niat nya aja hehe," tulis @kni***.
"Makin cantik dan fresh ya kak Sab," tulis @aya***.
"Mau coba. Tapi keknya harus waterproof ya," tulis @ire***.
Editor : Imantoko Kurniadi
Follow Berita Celebrities di Google News