Taylor Swift Berikan Tiket Gratis untuk Fans, Tanda Permintaan Maaf atas Kelakuan Penjaga Keamanan Konsernya?

JAKARTA, celebrities.id – Penyanyi Taylor Swift memberikan tiket gratis kepada seorang penggemar. Fansnya tersebut diketahui mendapatkan perlakukan kurang mengenakkan oleh penjaga keamanan selama pertunjukan konser bertajuk "The Eras Tour" di Philadelphia.Â
Ya, penggemar tersebut mengungkapkan bahwa dirinya mendapatkan pelecehan. Setelah Taylor mengetahui kejadian tersebut, kekasih Matty Healy itu langsung turun tangan membantu membelanya. Dia lantas memberikan tiket ekstra untuk menonton acara tersebut pada 15 Mei 2023 secara gratis.
Seperti dilansir dari Hindustan Times pada Rabu (17/5/2023), video yang berasal dari penggemar konser "The Eras Tour" di Lincoln Financial Field, Philadelphia menjadi viral. Hal tersebut diketahui setelah penyanyi itu berhenti saat menyanyikan lagu hitnya "Bad Blood" di tengah penampilannya untuk membela penggemar di keramaian.Â

Taylor Swift berteriak pada tindakan agresif penjaga keamanan dengan maksud membela penggemarnya.
"Hai! Berhenti! Dia tidak melakukan apa-apa," kata Taylor Swift.
Salah seorang penggemar yang mengidentifikasi dirinya sebagai Kelly Inglis Kelly. Dia kemudian berbicara kepada Daily Mail dan mengungkapkan bahwa penyanyi "Lavender Haze" memberinya kesempatan untuk tampil di acara pada 15 Mei 2023 secara gratis.Â
Kelly pun menambahkan secara detail apa yang sebenarnya terjadi di konser yang menarik perhatian Taylor Swift itu.Â
“Saya baru saja menari, dan satpam ini gila, meneriaki kami. Ia tidak ingin kami mengambil foto di depan panggung. Ia menjadi sangat ketat. Setiap kali satpam itu melewati kami, kami harus mundur karena kami khawatir dia akan mengusir kami,” katanya.
Follow Berita Celebrities di Google News